follow me

+ Follow
Join on this site

with Google Friend Connect

Senin, 07 Maret 2016

Aku Tuangkan di Coretan

Aku Tuangkan di Coretan

 

Disini saya akan sedikit bercerita mengapa sampai mempunyai keinginan untuk menulis. Banyak faktor yang melatar belakangi saya sehingga berkeinginan untuk menuangkan ke dalam tulisan.
Sebagai mahasiswa tentu tidak asing dengan kata menulis. Menulis sesuatu yang berhubungan dengan mata kuliah pastinya. Menulis karena merasa ada yang memaksa untuk segera menyelesaikan beberapa tuntutan di perkuliahan hingga menjelang kelulusan tentunya. Itu merupakan sebuah awal mengapa harus menulis. Tapi disamping menulis yang berhubungan dengan tugas kuliah, muncul sebuah kemauan yang secara tiba-tiba untuk tidak hanya masalah tugas kuliah, akan tetapi juga berkenaan dengan kegiatan di luar kampus. Suatu contoh membuat sebuah artikel, cerita pendek, puisi, ataupun berupa kisah nyata yang menginspirasi.
Tidak bisa dijelaskan dengan pasti mengapa saya merasa diharuskan untuk menulis. Karena dari awal tidak mempunyai harapan dan tujuan pasti dengan kegiatan menulis ini. Akan tetapi lambat laun pada akhirnya mulai menemukan manfaat dari menulis. Terutama ketika ada sesuatu hal yang dirasa cukup menyesakkan hati, sehingga sangat mengganggu dan menjadi beban pikiran, maka dari itu saya mencoba untuk menyisihkan rasa sesak di dada ke dalam sebuah tulisan. Terasa cepat memang perubahannya, sangat terasa ketika meletakkan beban pikiran di sebuah tulisan. Bukan berarti ketika menulis semua masalah akan selesai dengan sendirinya, namun setidaknya juga bisa lebih jernih berfikir dan tidak mengganggu kegiatan lain.
Beberapa waktu lalu saya mengikuti lomba cerpen, memang hasilnya tidak menggembirakan ketika pengumuman tidak ada nama saya yang tercantum. Tapi ini cuma sebuah awalan, dan tujuan utama dari menulis bukanlah menjadi seorang yang hebat dalam menulis. Tapi setidaknya, saya sudah mencoba dan berusaha menulis yang baik, disamping memang ini hanya sebuah hobi yang menurut saya dapat meningkatkan seni dalam berbahasa yang dapat diaplikasikan dalam bertutur kata.
 Niat awal memang dengan menulis dapat sedikit banyak membantu dalam peregangan mengolah kata. Karena pada saatnya nanti di tugas akhir seorang mahasiswa akan dituntut untuk menulis dalam jumlah yang sangat banyak untuk ukuran seseorang yang tidak terbiasa menulis. Saya pribadi percaya dengan terbiasa menulis apapun, dampaknya akan baik ketika kita terapkan di dalam menulis skripsi. Karena saya sendiri percaya ketika sudah terbiasa akan menjadi hal yang tidak menyusahkan pula.
Ada sedikit harapan atau ambisi besar di dalam diri ini, yaitu dapat menulis karya ilmiah dan mempresentasikannya di suatu forum, Forum dalam Konferensi Internasional, Bismillah :)