follow me

+ Follow
Join on this site

with Google Friend Connect

Jumat, 31 Maret 2017

Penerapan Koperasi berbasis Diversifikasi pada Petani guna Meningkatkan Daya Jual Tembakau di Indonesia

Abstrak

Paper ini akan mencoba menganalisa perkembangan industri tembakau di Indonesia. Dalam proses pengumpulan data, menunjukkan bahwa tingkat kesejahteraan petani tembakau di Indonesia masih rendah. Kondisi ini disebabkan oleh banyak faktor, mulai dari proses produksi yang panjang hingga terdistorsinya penyerapan pasar tembakau hanya pada pabrik rokok. Selain itu, kebijakan pemerintah juga masih belum mampu memperjuangkan kesejahteraan petani Tembakau. Stigma masyarakat juga masih negatif ketika membahas mengenai pengembangan industri tembakau. Maka dari itu kami menawarkan sistem tata niaga baru untuk mendukung kebijakan diversifikasi produk tembakau yang sekaligus juga berdampak pada kesejahteraan petani. Banyak sekali pembenahan yang harus dilakukan pemerintah dalam tata kelola perekonomian di bidang tembakau. Dengan terlalu kompleksnya alur dan permasalahan yang dialami oleh petani tembakau mengakibatkan perlu adanya pendampingan dari pemerintah sebagai upaya mempertahankan kesejahteraan mereka. Oleh karena itu kami menawarkan konsep pemberdayaan petani tembakau dengan mendorong pembentukan koperasi yang mampu mengelola hasil tembakaunya dengan lebih efisien. Dimana pemerintah dapat memberikan bantuan pengelolaan dan pembinaan teknis dalam operasional koperasi tembakau, dan sekaligus mewujudnyatakan undang-undang diversifikasi tembakau untuk menciptakan pasar baru bagi komoditi tembakau. Upaya tersebut dapat direaliasikan dengan mendorong lembaga pengembang, baik publik ataupun swasta untuk menjalankan proyek diversifikasi tembakau ini. Dengan semakin variatifnya pasar yang mampu menyerap tembakau, maka nilai jual tembakau akan lebih stabil karena tidak adanya upaya monopoli komoditi dari industri pertembakauan. Selain itu pada akhirnya produk dari tembakau akan lebih beragam dan stigma masyarakat mengenai dampak buruk tembakau akan semakin berkurang. Memasyarakatkan tembakau akan menjadi dampak positif dari suksesnya kebijakan yang nantinya akan diterapkan. Rokok memang tembakau, tapi tembakau belum tentu rokok.

Keywords: Tembakau, Diversifikasi, Koperasi

Oleh: Nafthah Rizkyan, Ilham Wahyudi, Yulian Adi Kurniawan
Mahasiswa Ilmu Hubungan Internasional Universitas Jember

Tidak ada komentar:

Posting Komentar